TEKNOLOGI 

Pocophone F1 Bakal Cicipi Android 9 Pie

beritaterkini99 – Xiaomi dilaporkan tengah menyiapkan peluncuran OS Android 9 Pie untuk Pocophone F1. Laporan ini menyusul munculnya smartphone tersebut di platform benchmark, Geekbench.

Dilansir GSM Arena, Senin (17/9/2018), Pocophone F1 disebut muncul di Geekbench dengan menjalankan OS Android 9 Pie. Alhasil, muncul laporan bahwa Xiaomi dan sub-brand Poco, tengah bersiap menghadirkan OS terbaru itu untuk Pocophone F1.

Sebelumnya, pihak Poco sudah memastikan bahwa Pocophone F1 akan mendapatkan pembaruan OS ke Adroid 9 Pie. Smartphone ini meluncur dengan Android 8.1 Oreo.

Hal tersebut diungkapkan oleh Head of Poco Global, Alvin Tse, beberapa waktu lalu. Menurutnya, pembaruan tersebut akan meluncur pada kuartal IV 2018.

Pocophone F1 merupakan smartphone pertama dari Poco. Keunggulan utamanya yaitu hadir dengan spesifikasi flagship, tapi dijual dengan harga terjangkau.

1 dari 2 halaman

Performa Prima Jadi Senjata Utama Pocophone F1 di Indonesia

Alvin Tse mengatakan, performa sebagai keunggulan Pocophone F1, yang dijamin akan membuat konsumen jatuh hati.

“Kenapa performa? karena segala yang kamu lakukan pada smartphone, seperti bermain gim, menonton video, memotret, saling mengirim gambar, membutuhkan performa yang baik. Jika tidak ada perfoma, tidak ada kecepatan, ada lag, space tidak cukup untuk memasang aplikasi, maka itu akan menjadi masalah terbesar bagi smartphone,” ungkap Head of Poco Global, Alvin Tse, dalam sesi wawancara dengan sejumlah media di Jakarta, pada bulan lalu.

Menurutnya, Poco memprioritaskan performa smartphone melebihi apa pun. Hasilnya juga dinilai luar biasa, karena ketika melakukan satu aspek dengan baik, maka bisa mencapai yang terbaik dalam hal performa.

 

2 dari 2 halaman

Fokus pada Performa Bikin Harga Lebih Terjangkau

Di saat yang sama, strategi tersebut bisa menghasilkan harga jual baik dengan tidak menggunakan berbagai hal yang tak dibutuhkan pengguna. Selain itu, menghasilkan keuntungan sebesar-besarnya dari penjualan produk bukan ambisi utama Poco.

Sebaliknya, perusahaan ingin menghadirkan produk bagus dengan inovasi baru dan terbaik, yang benar-benar dibutuhkan oleh banyak orang.

Poco, kata Alvin, tak akan menghadirkan teknologi yang dinilai tidak digunakan karena hanya ingin menyuguhkan yang benar-benar dibutuhkan oleh pengguna, termasuk memutuskan tidak menggunakan material mahal agar bisa membuat harganya tetap terjangkau.

Pocophone F1 dilaporkan memanfaatkan konstruksi perangkat berbahan plastik, serta juga tidak menyertakan lapisan oleophobic, sehingga bagian belakangnya mudah berbekas saat dipegang.

Pihak Xiaomi India beberapa waktu lalu mengatakan alasan memilih desain hardware tersebut karena merasa konsumen tidak benar-benar membutuhkan bodi kaca secara keseluruhan, yang pada dasarnya rapuh dan tetap perlu dilindungi dengan casing.

“Jadi kami bisa mendapatkan harga yang bagus (dengan fokus pada performa), dan ini sekaligus sesuai dengan filosofi Xiaomi yaitu membatasi margin laba bersih hardware tidak lebih dari 5 persen, jadi Poco sebagai sub-brand mengikuti filosofi yang sama,” tutur Alvin.

Related posts