Chelsea Pulangkan Nathan Ake?
Beritaterkini99– Klub Premier League, Chelsea dikabarkan ingin menambah amunisi di lini pertahanan mereka. The Blues disebut tertarik untuk memulangkan Nathan Ake dari Bournemouth dalam waktu dekat.
Pada musim panas nanti, Chelsea kemungkinan besar akan kehilangan dua bek tengah mereka. Mereka akan kehilangan Gary Cahill yang kontraknya habis dan Andreas Christensen yang ingin pergi setelah tidak mendapatkan jam bermain yang memadai di Chelsea musim ini.
Chelsea sendiri tidak memiliki stok bek tengah yang melimpah. Alhasil dengan kepergian dua bek itu, mereka harus mencari pengganti yang sepadan demi memperkuat barisan pertahanan mereka.
Dilansir De Telegraaf sudah ada satu nama bek tengah yang akan dikejar Chelsea. The Blues dikabarkan akan mencoba memulangkan Nathan Ake dari Bournemouth.
Mengapa Chelsea ingin membeli Ake? Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.
Perkembangan Pesat
Ake sendiri bukan sosok yang asing bagi Chelsea. Ia merupakan produk akademi Chelsea dan ia sempat bermain untuk tim utama The Blues.
Namun Ake pada saat itu merasa tidak mendapatkan jam bermain yang banyak di tim utama Chelsea. Alhasil ia memutuskan untuk pindah secara permanen ke Bournemouth, di mana ia berkembang dengan sangat pesat di bawah asuhan Eddie Howe.
Tim pelatih Chelsea sendiri kabarnya terkesima dengan perkembangan bek Timnas Belanda tersebut. Alhasil mereka ingin memulangkan Ake ke London Barat.
Aktifkan Klausul
Chelsea sendiri memiliki posisi yang kuat untuk mendatangkan Ake. Mereka memiliki klausul Buyback untuk Ake.
Klausul ini disepakati oleh Bournemouth saat mereka membeli Ake dua tahun yang lalu. Chelsea kabarnya harus menggelontrokan uang sebesar 45 juta Euro untuk memulangkan bek 24 tahun itu ke London Barat.
Namun Chelsea belum bisa mengaktifkan klausul itu dalam waktu dekat karena mereka masih terkena hukuman embargo transfer oleh FIFA.