Fashion 

Bagaimana Cara Terbaik Mengatasi Jerawat di Punggung?

Beritatrekini99- Siapa bilang bahwa jerawat hanya bisa tumbuh di wajah? Area di tubuh yang paling umum mengalami masalah jerawat adalah punggung, benar?

Sayangnya, mengatasi masalah jerawat di punggung tidak semudah kedengarannya. Namun tidak perlu khawatir, dilansir dari realsimple.com, ada beberapa trik yang bisa dilakukan untuk mengatasi jerawat yang tumbuh di punggung.

Kulit di bagian punggung jauh lebih tebal dan keras, inilah mengapa jerawat yang tumbuh di sana lebih sulit diatasi dengan pengobatan topikal. Kabar baiknya adalah area kulit di bagian punggung juga cenderung tidak mudah teriritasi karena perawatan tertentu.

1. Tingkatkan kekuatan obat-obatan yang digunakan agar bisa lebih menembus ke dalam kulit, seperti benzoil peroksida.

2. Melakukan pengelupasan fisik. Carilah produk yang lembut dengan kandungan seperti asam glikolat yang tidak akan memperparah peradangan jerawat, namun dapat mengangkat sel kulit mati.

3. Gunakan pakaian dengan bahan kain yang lebih ringan dan longgar. Gesekan konstan dari kain busana yang digunakan dapat menjebak keringat, yang pada akhirnya menyebabkan tumbuhnya jerawat.

Selain itu, tekanan tambahan dan gesekan dari tas ransel juga dapat menyebabkan munculnya semakin banyak jerawat. Ingin mengurangi jerawat? Ganti tas dengan tote bag atau crossbody.

2 dari 2 halaman

Tips menyamarkan tampilan jerawat di punggung

Untuk menutupi bekas jerawat di daerah punggung, gunakan foundation atau concealer. Yang terpenting adalah memastikan untuk memilih produk yang bebas minyak dan sangat berpigmen.

Untuk bekas jerawat berukuran kecil, gunakan kuas. Jika permukaannya lebih besar, gunakan ujung jari atau spons. Masih memiliki masalah jerawat yang sulit diatasi pada area punggung?

Related posts