SEPAKBOLA 

Ter Stegen: Barca Sudah Tepat Denda Dembele

Beritaterkini99 – Kiper Barcelona Marc-Andre Ter Stegen mendukung langkah klub untuk menjatuhkan denda kepada Ousmane Dembele.

Dembele dibeli oleh Barca pada musim panas 2017 lalu. Ia didatangkan dari Borussia Dortmund dengan bandrol selangit.

Namun pemain asal Prancis ini kesulitan beradaptasi dengan lingkungan barunya. Ia pun kerap keluar masuk tim dan sebagai imbasnya, ia pun tak bisa konsisten menunjukkan performa terbaiknya.

Namun selain itu banyak kabar miring yang beredar yang berhubungan dengan pemain berusia 21 tahun tersebut. Ia kerap bersikap indisipliner.

Ia kerap datang telat saat latihan. Begitu juga saat datang ke sebuah event yang diadakan oleh pihak klub.

1 dari 2

Keputusan Tepat

Ter-Stegen akhirnya angkat bicara soal situasi yang dihadapi oleh Barca dan Dembele itu. Ia merasa bahwa manajemen Blaugrana memang sudah tepat untuk menjatuhkan denda kepadanya.

Sebab dengan demikian, ia dharap bisa mendapat pelajaran berarti dan jera untuk mengulang aksi indisiplinernya.

“Klub telah bereaksi dengan benar [untuk memberikan Dembele denda],” ucapnya pada Sport Bild.

“Ous masih muda dan akan belajar dari hal itu. Pada dasarnya, saya harus mengatakan bahwa saya suka bahwa tidak semua orang sama dalam sepakbola, jika tidak maka akan membosankan,” tuturnya.

2 dari 2

Bantuan Senior

Ter Stegen sendiri menilai Dembele pemain yang sangat top dan tentu punya masa depan cerah. Ia pasti akan bisa memberikan kontribusi besar pada Barca suatu saat nanti.

Namun ia jelas masih butuh bimbingan karena masih muda. Dan ia pun mengatakan para pemain seniorlah yang wajib untuk membimbingnya.

“Ia adalah pemain sepakbola berbakat yang akan membantu kami. Ia bukan orang yang rumit dan baik-baik saja,” pujinya.

“Terserah pada kami pemain berpengalaman untuk mendorongnya sedikit ke arah yang benar. Sisanya harus berasal dari dirinya sendiri,” serunya.

 

Related posts