Fashion 

5 Jenis Sepatu Ankle Boot yang Disarankan Oleh Dokter Ortopedi

Beritaterkini99 – Sepatu ankle boot sering jadi pilihan para wanita untuk tampil gaya. Tapi kadang, alas kaki tersebut juga bisa membuat kaki tidak nyaman ketika salah memilih jenisnya. Dokter ortopedi pun memberi saran pemilihan ankle boots yang baik untuk kesehatan kaki. Tak hanya asal nyaman, Anda juga perlu mempertimbangkan tinggi hak hingga kelonggaran sepatu. Berikut lima hal yang perlu diperhatikan sekaligus opsinya:

1. Hak Kurang dari 5 Cm

5 Jenis Sepatu Ankle Boot yang Disarankan Oleh Dokter Ortopedi

Banyak ankle boots hadir dengan hak cukup tinggi. Meski bisa menunjang tingi badan, disarankan ortopedi agar Anda tidak terlalu memilih yang lebih dari dua inci atau sekitar lima cm.

Dokter ortopedi sekaligus pemilik brand sepatu Bobby Pourziaee mengatakan jika hak sepatu boots seharusnya lebar dan tidak lebih dari dua inci agar tetap stabil. Jika hak terlalu tinggi, risiko terkilir akan juga semakin tinggi. Salah satu opsi yang bisa dipertimbangkan adalah Nanuk Booties seharga Rp 2 jutaan dari Calvin Klein. Item ini tampak modern sekaligus unik.

2. Heel Counter yang Padat

5 Jenis Sepatu Ankle Boot yang Disarankan Oleh Dokter Ortopedi

Penting untuk mencoba ankle boots sebelum membeli. Selain memastikan jik sepatu benar-benar muat dan nyaman, cek pula apakah heel counter atau bagian belang tumit punya material yang padat. Menurut Bobby, material di bagian itu harus bisa memberikan dukungan dan kenyamanan. Salah satu item yang bisa Anda pertimbangkan adalah Acne Studios Jensen Pointy Toe Booties. Sepatu Rp 8 jutaan ini juga klasik dan bisa dipakai di banyak kesempatan.

3. Tidak Ketat di Pergelangan Kaki

5 Jenis Sepatu Ankle Boot yang Disarankan Oleh Dokter Ortopedi

Selain bagian heel counter, pastikan pula jika area pergelangan kaki sudah nyaman. Perhatikan apakah material tersebut tidak terlalu ketat sehingga bisa menyebabkan pergelangan kaki terasa kebas yang membahayakan kesehatan. Brand Ganni menawarkan banyak sepatu ankle boots yang nyaman, termasuk ala cowboy seharga Rp 7 jutaan berikut.

4. Ankle Boots yang Lebar

5 Jenis Sepatu Ankle Boot yang Disarankan Oleh Dokter Ortopedi

Ketika membeli ankle boots, pastikan jika ankle boots tidak sempit. Perhatian apakah ankle boots tersebut tidak kebesaran tapi cukup lebar agar tidak kaki lecet. Anda pun bisa mempertimbangkan opsinya dari Topshop berikut. Artist Lace Up Boots dapat dimiliki dengan harga Rp 2 jutaan.

5. Pakai Kaus Kaki

5 Jenis Sepatu Ankle Boot yang Disarankan Oleh Dokter Ortopedi

Saat akan membeli sepatu ankle boot, Anda bisa membawa kaus kaki. Terutama jika Anda yang memang lebih suka pakai kaus kaki atau stocking saat pakai boots. Dengan begitu, alas kaki itu tidak kekecilan dan membuat Anda tidak nyaman hingga mengganggu kesehatan. Apalagi kaki sering membesar di siang hari sehingga pastikan sepatu ukurannya pas. Opsinya dari Clarks berikut pun dapat dipilih. Dapatkan item ini dengan Rp 2,6 jutaan.

Related posts